Batik Solo Trans merupakan solusi transportasi umum di Kota Solo yang nyaman, aman, dan tepat waktu, BST merupakan bantuan dari Kementrian Perhubungan sebanyak 15 unit. Pemilihan nama BST yaitu untuk menyesuaikan program jangka panjang Pemerintah Kota Surakarta yang akan meningkatkan dunia Pariwisata dengan mengangkat tema batik sebagai ciri kas Kota Surakarta.
Harga Tiket BST Rp 3 500,- dan untuk pelajar Rp 1500,- untuk sementara masih menggunakan pembayaran biasa kedepan akan menggunakan sistem SMART Card yang bisa didapatkan di Shalter-shalter yang telah ada. Guna menambah kenyamanan para penumpang, bus BST ini juga dilengkapi AC (Air Conditioned).
RUTE KE TIMUR (BERANGKAT) :
Kleco – Jl. Slamet Riyadi – Jl. Sudirman (Balai kota) – Jl. Urip
Sumoharjo-Jl. Brigjend Sutarto-Jl. Ir. Sutami (UNS)-Palur
Rencana via Shelter/Halte :
Kleco-Farokha-Solo Square-Stasiun Purwosari-RS KasihIbu-Grandmall-Sriwedari-Pasar Pon-Bank Niaga-Balaikota-PasarGede-RSU dr Moewardi-Indomoto-UNS-Palur
RUTE KE BARAT (BALIK)
Palur-Jl.Juanda(Pucangsawit)-Jl.Urip Sumo-
harjo-Jl.Sudirman-Jl.Mayor Sunaryo (Beteng)-
Jl.Kapt Mulyadi(Sangkrah)-Jl.Veteran-
Jl. Bhayangkara-Jl.Dr.Radjiman(Laweyan)-
Perempatan Gendengan-Jl.Slamet Riyadi-
Kleco
Rencana via Shelter/Halte :
Palur-PasarGede-Bank Danamon-RS Kustati-Gading-Koramil Serengan-Baron-Gendengan-Indosat-Solo Square-Kleco
info lebih lanjut klik disini
Ide yang cukup menarik krn memang selama ini kota Solo merupakan salah satu kota batik di Indonesia. Punya keinginan untuk ke Solo tapi belum kesampaian, hehehe... Salam persahabatan dari wong jowo kelahiran pontianak. Hehehe...
Mas Dwi Wahyudi, terima kasih atas kunjungannya dan komentarnya berkaitan dengan Batik Solo Trans (BST), cukup menarik juga untuk bisa menjadi salah satu moda transportasi baru di kota solo. Saat ini juga bisa saya tambahkan bahwa sudah hadir moda transportasi baru yaitu bis tingkat bercorak batik bernama werkudara yang juga melengkapi moda transportasi solo.
Mudah mudahan bisa ketemu dan berbicara lebih banyak tentang hal hal menarik lainnya.
Dan sekarang di Solo juga ada bus pariwisata tingkat mas,asyik,bus nya tinggi banget,saya pengen nyoba tapi belum dapat info jadwalnya